Pemahaman perilaku konsumen bagi manajer pemasaran berfungsi sebagai dasar kegiatan penyusunan dan evaluasi strategi pemasaran (bauran pemasaran, segmentasi pasar, dan differentiation and positioning product). Tujuannya adalah mencapai target volume dan nilai pemasaran yang telah dicanangkan. Bagi manajer produksi, analisis berperan sebagai dasar penetapan kualitas dan kuantitas yang berorientasi tren terkini yang disukai oleh konsumen. Bagi birokrat, analisis perilaku konsumen memainkan peran kritis dalam pengembangan (penetapan dan evaluasi) kebijakan publik yang menjamin rasa aman dan nyaman bagi konsumen.
|