Bibl.
Persediaan adalah suatu aktiva yang sangat penting dimiliki oleh perusahaan .Karena persediaan adalah suatu aktiva maka harus dilakukan pengendalian intern yang baik untuk menjaga persediaan tersebut dari hal-hal yang tidak diinginkan, dan permasahalan yang diangkat pada penelitian ini adalah bagaimanakah evaluasi terhadap pengendalian intern yang ada di PT. KEDAWUNG SUBUR SURABAYA. Adapun penelitian ini bertujuan memberikan masukan bagi manajemen yang sangat bermanfaat untuk memperbaiki kebijakan perusaan terhadap pengendalian intern persediaan pada PT.KEDAWUNG SUBUR SURABAYA. Jenis penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang berupa studi kasus dengan objek penelitian adalah PT. Kedawung Subur Surabaya serta evaluasi terhadap pengendalian intern pada objek penelitian, Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Pengendalian intern dalam PT. Kedawung Subur di Surabaya cukup memadai karena sudah mencakup 3 dari 4 unsur yang terdapat pada pengendalian internal yang telah diuji.
|