Book's Detail
PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK LPG 3 KG DI SURABAYA

Keputusan pembelian adalah Keputusan membeli merek yang disukai.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana pengaruh harga,
kualitas produk dan promosi secara simultan terhadap keputusan pembelian
produk LPG 3 kg di Surabaya. Selain itu juga untuk mengetahui aspek mana yang
paling mempengaruhi keputusan pembelian LPG 3 KG di Surabaya.
Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode diskriptitf
kuantitatif yaitu penelitian yang menitik beratkan pada pengujian hipotesis dari
data-data yang diperoleh. Objek penelitian meliputi daerah di kota Surabaya
dengan jumlah responden 60 orang, tanpa membedkan jenis kelamin. Metode
analisis yang digunakan adalah metode regresi linier berganda. Pengujian
hipotesis menggunakan uji f dan uji t pada taraf nyata 5% serta didukung dengan
uji asumsi klasik.
Dari hasil analisis, hasil analisis koefisien korelasi menggunakan program
SPSS 17.0 bahwa angka Adjusted R Square adalah 0,257. Hal ini berarti 25,7 %
kontribusi dari keputusan pembelian dapat dijelaskan oleh ketiga variabel
independennya yaitu harga, kualitas produk, dan promosi. Sedangkan sisanya
(100 % - 25,7 % = 74,3 %), 74,3 % dipengaruhi oleh Faktor-Faktor lain di luar
variable independennya.
Variabel yang dominan mempengaruhi keputusan konsumen dalam
menggunakan LPG 3 KG adalah variabel kualitas produk (X2) dengan nilai t hitung
= 2.030.

Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang SUTRISNO - Personal Name
Maria Widyastuti - Personal Name
Edisi
No. Panggil
ISBN/ISSN ---
Subyek Harga, kualitas produk, promosi, keputusan pembeli
Klasifikasi NONE
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit FE-UKDC
Tahun Terbit 2013
Tempat Terbit Surabaya
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...