Book's Detail
Analisis efisiensi distribusi produk menggunakan metode Data Envelopment Analysis (DEA)

Di zaman serba modern ini berbagai bidang dapat dimasuki perusahaan atau industri akibat perubahan yang cepat dalam selera, teknologi, dan persaingan. Salah satu industri yang cukup berkembang saat ini adalah industri tas berbahan dasar spunbond. Produk tas berbahan dasar spunbond ini telah dipasarkan di semua wilayah di Indonesia, bahkan ada yang dipasarkan hingga ke luar negeri. Dalam pemasaran produk yang ada, PT. X juga memiliki kompetitor baik hasil produk maupun pemasaran produk. Saluran distribusi yang dimiliki haruslah efisien agar produk tas berbahan dasar spunbond milik PT. X ini dapat bersaing dengan kompetitor. Dengan menggunakan metode Data Envelopment Analysis (DEA) dapat
diketahui tingkat efisiensi pada saluran distribusi di PT. X. Batasan dalam penelitian ini adalah variabel input-output pada saluran distribusi PT. X dan tingkat saluran distribusi pada saluran distribusi langsung dan tingkat pertama (distributor). Variabel input tersebut meliputi jumlah toko, jumlah pengiriman, serta biaya distribusi. Variabel output meliputi penjualan dari toko, pendapatan, dan laba. saluran distribusi penjualan secara langsung dinyatakan lebih efisien dibandingkan penjualan pada tingkat pertama, dan pada perbandingan antar toko didapatkan hasil cenderung efisien. Tingkat efisiensi daerah berdasarkan dari hasil analisis menggunakan software banxia frontier analyst di dapatkan skor masing-masing kota sebagai berikut : Surabaya dengan skor 100%, Malang dengan skor 83,9%, Madiun dengan skor 41,2%, Jember dengan skor 17,5, dan Lamongan dengan skor 100%. Kota Malang dilakukan perbaikan dengan jumlah toko 1, jumlah penjualan ditingkatkan menjadi 23752 unit, pendapatan ditingkatkan menjadi Rp 202.490.800,00 dan laba
ditingkatkan menjadi Rp 31.665.480,00. Kota Madiun dilakukan perbaikan dengan jumlah toko 1, jumlah pengiriman menjadi 2808 unit, pendapatan ditingkatkan menjadi Rp 92.289.600,00, dan laba ditingkatkan menjadi Rp 13.419.360,00. Kota Jember dilakukan langkah perbaikan dengan jumlah toko menjadi 1, jumlah pengiriman menjadi 2241 unit, Biaya distribusi menjadi Rp 353.448,00, jumlah pengiriman ditingkatkan menjadi 10376 unit,pendapatan ditingkatkan menjadi Rp 44.736.000,00, dan laba ditingkatkan menjadi Rp 6.755.400,00.

Pernyataan Tanggungjawab TUGAS AKHIR
Pengarang MAHENDRA, BRAMANTYA (10320001) - Personal Name
Bambang Sutejo - Personal Name
Edisi
No. Panggil TA FT-I MAH a 2015
ISBN/ISSN ---
Subyek DATA ENVELOPMENT ANALYSIS (DEA)
EFFICIENCY OF DISTRIBUTION CHANNELS
Klasifikasi NONE
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit FT-TI UKDC
Tahun Terbit 2015
Tempat Terbit Surabaya
Deskripsi Fisik xii, 58hlm : il ; 30cm. bibl
Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...