Book's Detail
Pentingnya analisis renabilitas bagi keberlangsungan usaha (going concern) PT. Wangsa Manunggal Jaya Perkasa di Sidoarjo

Penelitian ini dilakukan pada PT. Wangsa Manunggal Jaya Perkasa. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah penelitian deskriptif yaitu menganalisis data berupa laporan keuangan PT. Wangsa Manunggal Jaya Perkasa kemudian dihubungkan dengan keadaan yang sebenarnya dan dihubungkan dengan teori yang mendukung dan melakukan perbandingan dengan menggunakan rasio rentabilitas untuk menghitung gross profit margin, net profit margin, return on asset, return on investment dan return on equity tahun 2011
sampai tahun 2014. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pentingnya analisis rentabilitas bagi keberlasngsungan usaha (going concern) PT. Wangsa Manunggal Jaya Perkasa di Sidoarjo. Berdasarkan hasil penelitian, rasio rentabilitas yang diukur dengan gross profit margin yaitu tahun 2011-2014 menunjukkan kurang baik karena tingkat rasio cenderung mengalami penurunan tapi meningkat di tahun terakhir. Net profit margin tahun 2011-2014 menunjukkan baik karena setiap tahunnya mengalami peningkatan. Return on asset tahun 2011-2014 menunjukkan cukup baik karena mengalami peningkatan di tahun-tahun terakhir. Return on investment tahun 2011-2014 menunjukkan baik karena peningkatan setiap tahunnya. Return on equity tahun 2011-2014 menunjukkan kurang baik karena cenderung menurun tetapi meningkat ditahun terakhir. PT. Wangsa Manuggal Jaya Perkasa berdasarkan analisis rasio rentabilitas menunjukkan bahwa keberlangsungan usaha (going concern) akan berjalan aman apabila perusahaan mampu mempertahankan dan meningkatkan nilai rasio dengan melakukan efektivitas dan efisiennya sehingga laba yang dihasilkan dapat dipergunakan secara maksimal.

Kunci : Kelangsungan Usaha, Rasio Rentabiltas

Pernyataan Tanggungjawab SKRIPSI
Pengarang LAURENCIA, DEBORA (11120003) - Personal Name
Jeanne A. Wawolangi - Personal Name
Edisi
No. Panggil SKRIPSI FE-A LAU p 2015
ISBN/ISSN ---
Subyek BUSINESS CYCLES
RASIO RENTABILITAS
Klasifikasi NONE
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit FE-UKDC
Tahun Terbit 2015
Tempat Terbit Surabaya
Deskripsi Fisik ix, 68hlm : il ; 30cm. bibl
Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...