Book's Detail
Implementasi audit operasional terhadap pengelolaan sertifikat jaminan pada PT. Bank BCA Tbk, Surabaya

Compliance audits mengenai pengelolaan sertifikat jaminan sering dilakukan untuk melindungi asset perusahaan, untuk itu pengelolaan sertifikat jaminan haruslah mengacu pada standar operasional prosedur (SOP) yang telah ditetapkan perusahaan agar pengelolaan sertifikat jaminan dapat berjalan dengan efektif dan efisien. Penelitiaan ini menggunakan metode analisis data Deskriptif Kualitatif yaitu penelitian yang memperlajari masalah-masalah yang terjadi di masyarakat. Data yang dikumpulkan bukan berupa angka melainkan berasal dari wawancara atau catatan mengenai pengelolaan sertifikat jaminan. Sumber data yang digunakan dalam menyusun skripsi ini adalah data primer dan sekunder, data sekunder yang digunakan penulis ialah SOP pengelolaan sertifikat jaminan sedangkan untuk melakukan audit operasional penulis mengunakan data primer. Dalam penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data observasi untuk mengetahui audit operasional dalam mengimplemantasi pengelolaan sertifikat jaminan dan dokumentasi untuk
mempelajari SOP mengenai pengelolaan sertifikat jaminan. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa pengelolaan sertifikat jaminan yang telah diterapkan dalam perusahaan sudah cukup baik. Hal ini dapat dilihat dari sudah terdapat adanya pemisahan staff untuk bagian penerima/peminjam dan pengelolaan sertifikat jaminan. Sehingga dapat disimpulkan
bahwa tidak semua staff bisa masuk ke dalam ruang penyimpanan sertifikat sehingga keamanan asset perusahaan dapat terjaga dengan baik.

Kata kunci : compliance audit, peminjaman sertifikat, standar operasional prosedur, pengelolaan jaminan, audit operasional.

Pernyataan Tanggungjawab SKRIPSI
Pengarang KRISTIANASARI, DEVI (14126041) - Personal Name
Jeanne A. Wawolangi - Personal Name
Edisi
No. Panggil SKRIPSI FE-A KRI i 2015
ISBN/ISSN ---
Subyek STANDARD OPERATIONAL PROCEDURE
CORPORATIONS--AUDITING
Klasifikasi NONE
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit FE-UKDC
Tahun Terbit 2015
Tempat Terbit Surabaya
Deskripsi Fisik vi, 60hlm : il ; 30cm. bibl
Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...